Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Tips Bisnis Yang Memerlukan Modal Kecil


Gambar oleh analogicus dari Pixabay

Domarai.com - Tips Bisnis Yang Memerlukan Modal Kecil. Dulu banyak orang berpikir membuka sebuah usaha memerlukan modal yang besar. Tetapi berbeda dengan yang dulu, sekarang sudah ada banyak bisnis yang hanya memerlukan modal kecil. Pada masa sekarang, dimana teknologi sudah semakin canggih, hal yang mustahil untuk dilakukan pasti bisa dilakukan. Hal-hal yang pada jaman dulu sangat sulit, sekarang dapat dilakukan dengan mudah.

Sebelumnya, seseorang harus mengirimkan surat untuk mengirim kabar atau yang lainnya tentunya membutuhkan waktu yang reltif lama. Tetapi sekarang sudah ada aplikasi aplikasi yang bisa memudahkan dalam berkomunikasi hanya hitungan detik, dapat mengetahui kabar dari lawan bicara kita. Karena kemajuan teknologi itulah yang membuat ada banyak bisnis yang hanya memerlukan modal kecil. Terutama untuk kaum Milenial yang sudah terbiasa dengan teknologi. Nah berikut ini kita akan membahas tentang bisnis yang cocok bagi kaum Milenial. 

Berikut Ini Adalah Beberapa Tips Bisnis Yang Hanya Memerlukan Modal Kecil


Fotografi


Tips Bisnis Modal Kecil Yang pertama adalah membuka usaha fotografi. Bagi kamu yang suka dibilang  fotografi, maka kamu bisa membuka usaha fotografi. Pada masa sekarang jasa fotografi sangat dibutuhkan oleh banyak orang. Baik itu untuk perusahaan, usaha sendiri sendiri, maupun pengambilan foto pribadi seperti foto keluarga. 

Untuk memulai bisnis ini kamu hanya perlu menyediakan kamera dan insting estetika fotografi. Untuk memulai menjadi fotografer yang profesional kamu harus membuat portofolio dengan beberapa objek. Sebaiknya objek berpusat pada satu bidang misalnya pada bidang kuliner dan masih banyak lagi. Saat ini sedang trend studio mini, yaitu jasa foto produk profesional. Tentu bisnis ini lebih mudah dilakukan ketimbang dengan usaha fotgrafer wedding atau acara lainnya.


Membuka usaha Laundry

Usaha-Laundry

Tips Bisnis Milenial Yang Hanya Memerlukan Modal Kecil selanjutnya adalah membuka usaha Laundry. Pada masa sekarang semua orang selalu beraktivitas dengan cepat sehingga seringkali melupakan untuk mengurus baju kotor. Jika kamu memiliki mesin cuci dirumah maka kamu bisa membuka usaha Laundry. Karena untuk membuka usaha laundry kamu hanya perlu menyediakan mesin cuci. 

Selain mesin cuci kamu juga perlu menyediakan modal untuk listrik, sabun cuci baju, dan pewangi untuk baju. Jika kamu sudah menyiapkan semua keperluannya maka kamu bisa membuka usaha Laundry. Kamu juga harus berhati-hati dalam menjalankan bisnis ini karena tidak jarang ada baju yang memiliki treatment yang spesial. Sehingga sebaiknya kamu menanyakannya terlebih dahulu sebelum mengambil orderan dari pelanggan. 

Selain laundry kita juga dapat bisnis produksi pewangi atau sabun sendiri. Tutorial pembuatan pewangi dan sabun sudah banyak di internet, paling mudah dapat kalian lihat pada YouTube. Selain pewangi baju, sabun kalian juga dapat menjual parfum dan hal-hal yang berkaitan dengan outfit. Pasti akan memberikan nilai tambah pada usaha laundrymu. Bukan hanya sekedar laundy, tapi laundry yang terbaik atau terlengkap.

Menjadi YouTuber



Tips Bisnis Milenial Yang Memerlukan Modal Kecil selanjutnya adalah kamu bisa menjadi YouTuber. Bisnis atau usaha ini sudah sangat terkenal dikalangan kaum Milenial. Dengan membuat video kamu bisa mendapatkan penghasilan yang tidak sedikit. Modal untuk memulai bisnis hanya sedikit kamu hanya perlu menyediakan komputer dan koneksi internet yang cukup.

Untuk memulai bisnis ini kamu harus membuat akun YouTube terlebih dahulu. Untuk membuat akun di YouTube kamu bisa membuatnya dengan gratis. Untuk selanjutnya kamu hanya perlu membuat video yang menarik, kamu juga bisa mengedit menggunakan beberapa aplikasi. Setelah membuat video kamu harus mengunggah ke akun YouTube kamu. 

Meskipun terlihat mudah, kunci sukses untuk menjadi youtuber menurut kami ada dua hal. Yang pertama, konten video yang kita buat dapat memberikan dampak positif bagi semua orang atau manfaat. Yang kedua adalah konsisten dalam pembuatan konten. Kedua hal ini dapat menjadikan nice atau suatu keahlian kalian dalam membuat konten youtuber.

Video editor



Untuk tips Bisnis Milenial Yang terakhir adalah membuka usaha video editor. Ada banyak kalangan yang membutuhkan jasa video editor mulai dari perasaan besar ataupun kecil, YouTuber dan masih banyak lagi. Jika kamu magis dalam mengedit video maka bisnis yang satu ini sangat cocok bagi kamu. Jika kamu kurang percaya diri dengan hasil editan kamu, kamu bisa menggunakan beberapa aplikasi untuk membatu kamu dalam mengedit video. 

Tidak semua Youtuber hebat dapat melakukan editing video, dan tidak semua editor video dapat menjadi youtuber hebat. Tentu ini merupakan peluang, yang menjanjikan. Misalpun tidak untuk youtube, kalian tetap dapat membuat video yang ddapat dijual di berbagai situs microstock seperti shutterstock. Video-video yang memiliki nilai jual tentunya. Biasanya video yang dapat dijadikan sebagai bahan promosi.

Nah itu saja tips Bisnis Yang Memerlukan Modal Kecil tetapi memberikan keuntungan yang besar. Masih banyak lagi bisnis bisnis yang bisa para kaum Milenial mulai dari nol. Semua hal dimulai dari keyakinan dan ketekunan. Tentu sahabat domarai semuanya dapat menjadi orang yang berguna bagi keluarga bukan :D. Semoga artikel ini bermanfaat. Yuk baca artikel kami lainnya.